Selasa, 13 April 2010

Majalah Baru: "Gema" Tahun 2003


Penerbit: PP Al-Irsyad Al-Islamiyya. Alamat Redaksi: Jl. Kramat Raya No. 25, Jakarta 10450. Pemimpin Umum: Farouk Zein Badjabir. Wakil: Mohamad Bawazeer. Pemimpin Redaksi: Masdun Pranoto. Wakil: Yusuf Hasani. Dewan Redaksi: Anisah Basleman; Maryam Jubair; Husen Maskati; Farhat Umar; Farid Jubair; Farid Ahmad Okbah; Ismail Bauzier; Mark Sungkar. Sekretaris Redaksi: Amin Radjab. Pemimpin Perusahaan: Mohamad Harharah. Konsultan Manajemen: Ferhad Basandid. Sirkulasi: Ismail Ahmad Rohani. Pracetak: Moh. El-Ishomi; Er-Soe.

Motto: Membangun Khaira Ummah. Terbit bulanan. Ini adalah media informasi dan komunikasi intern organisasi Islam Al-Irsyad Al-Islamiyyah. Majalah ini ingin ikut meluruskan dan memperbaharui pemahaman Islam di Indonesia dengan bertolak pada prinsip amar ma'ruf dan nahi munkar. Isinya sebagian besar adalah aktivitas dari organisasi ini. Juga ada profil tokoh, opini, dan lain-lain. Beberapa nama rubriknya, antara lain, Utamal Opini & Wacana; Aktualita; Sosok; Dari Cabang ke Cabang; Khusus; dan lain-lain.

Majalah yang tampak di blog adalah Edisi Oktober 2003. Infaq: Rp. 5.000,-

Tidak ada komentar: