Minggu, 12 Oktober 2008

Majalah Gratis: "Medika" Edisi Perdana








Penerbit: Gabungan Perusahaan Farmasi bekerjasama dengan PT Grafiti Medika Pers. Alamat Redaksi: Jalan Senen Raya No. 83, Jakarta Pusat. Ketua: Drs. Sudirman. Pemimpin Umum: Fikri Jufri. Pelaksana Penerbitan: Lukman Setiawan. Pemimpin Redaksi: Dr. Kartono Mohamad. Wakil Pemimpin Redaksi: dr. Edi Hartanuh.

Media kedokteran dan farmasi ini terbit dwi-bulanan. Rubrik-rubriknya, antara lain, Topik; Warta Medika; Artikel; Tokoh Kita; Saripati; Tinjaun Buku; Kalender Peristiwa; dan lain-lain. Pendeknya, banyak tulisan tentang kesehatan dan obat-obatan yang bermanfaat. Sebelum nomor perdana ini, telah dimunculkan Edisi Perkenalan.

Majalah yang tampak di blog adalah No. 1/Tahun I/Juni 1975.

2 komentar:

Azwar Agoes mengatakan...

Saya sangat menghargai usaha Bpk membuat koleksi jurnal/majalah DN. Koleksi saya untuk Kartini dan majalah wanita/remaja sejak 1985 juga banyak dan bingung untuk menyimpannya. Apakah Bpk punya solusinya? Tks.
Prof Agoes

Kemala Atmojo mengatakan...

Prof Agoes yang terhormat,

Pertama, terima kasih atas komentarnya. Kedua, mengenai koleksi Prof Agoes, ada beberapa alternatif: 1. Tetap disimpan. 2. Disumbangkan. 3. Dijual.

Gampang, kan Prof? Kalau boleh tahu, majalah apa saja yang Prof Agoes punya? Email saya: alamkita@indosat.net.id

Sekali lagi terima kasih atas komentarnya.