Rabu, 04 Februari 2009

Majalah Gratis: "PHB" Tahun 1957


Penerbit: Tak ada keterangan spesifik. Hanya disebut: Angkatan Darat. Alamat Tata Usaha: Biro Reglemen / Perpustakaan, Djl. Hadji Agus Salim No. 71, Djakarta. Dewan Redaksi: Kapt. E. Hadiwinata; Kapt. Sutopohadi; Lts. Suratmoko; Lts. Aspan Sudiro; Lts. Amir Husin S.

Media ini, seperti tertulis di majalahnya, dihidangkan untuk penuntun ke arah penyempurnaan pendidikan keahlian dalam ilmu tehnik tentara. Selain itu, sebagai penghubung batin antara keluarga PHB dan Masyarakat umum. Isinya cukup bervariasi. Dari soal militer sampai TTS, Humor, dan lain-lain.

Pada edisi ini, dimuat Seruan Penguasa Militer yang ditandatangani oleh Kepala Staf Angkatan Darat ttd A.H. Nasution (Djenderal Major-NRP 13619). Isinya, secara ringkas, menghumbau agar pers kita tidak memberitakan segala sesuatu secara sensasionil bila kebenaran berita itu masih disangsikan atau yang didapat dari sumber-sumber yang tidak kompeten. Pers diminta untuk memuat fakta-fakta yang kongkrit dan tidak memuat dugaan-dugaan sebagai berita. Pers juga dihimbau agar tidak mencapur baurkan antara fakta dan opini.

Majalah yang tampak di blog adalah edisi No. 5/Tahun II/Mei 1957. Keterangan Cover Depan: Saudara-saudara kita dari C.PHB.AD. DET. 60 sedang mengadakan latihan.

2 komentar:

ado mengatakan...

bpk sy dulu phb. ini bukan majalah komunitas, tapi bulletin internal angkatan darat.

Kemala Atmojo mengatakan...

Ado, betul ini memag buletin internal Angkatn Darat. Saya saja yang menyebutnya sebagai Majalah Komunitas, yakni Komunitas Internal PHB/Angkatan Darat tadi.