Sabtu, 08 Agustus 2009

Majalah Baru: "Vi Mags" Edisi Perdana


Penerbit: Tak ada keterangan spsifik. Alamat Redaksi: Ruko Satelit TownSquare D-14, Jl. Raya Suko Manunggal, Surabaya. Penanggung Jawab Perusahaan: Alexander M.L. Chief Executive Officer: Dimas Prasetyo. Chief Editor: M. Arifin. Design and Photography: David Pang. Journalist: Irene Anwar; Poetrie A. Salim. Finance Manager: Annabel A.L. Marketing Manager: Hendra Salim. Marketing Officer: Simon H. Sanjaya; Freddy Wanggary; Abraham Y.L. Production and Distribution Manager: Paulus Yulianto.

Motto: Male-Lifetainment Magazine. Majalah pria ini, seperti kata redaksinya, mengedepankan "something local", yakni Surabaya. Baik dari model yang ditampilkan sampai tempat-tempat hiburannya.

Adapun mengenai namanya, "mags" jelas singkatan dari "magazine". Tapi "Vi", kata pengelolanya, mereka ambil tanpa alasan yang jelas, kecuali sekadar enak didengar dan mudah diingat. Jadi, tanpa arti.

Majalah yang tampak di blog adalah Edisi 01/May/Perdana/2007. Harga Promosi: Rp. 10.00,-. Cover Depan: Patricia Giovanny Elizabeth Sk.

Tidak ada komentar: