Jumat, 20 Agustus 2010
Majalah Lama: "Penuntun" Edisi Perdana
Penerbit: Kementerian Agama Republik Indonesia, Bahagian Penjiaran dan Penerangan. Alamat Redaksi dan Administrasi: Malioboro No. 10, Jogjakarta.
Majalah ini dimaksudkan sebagai penghubung antara Kementrian Agama dengan jawatan-njawatan yang ada di bawah pengawasannya. Tetapi juga untuk masyarakat umum. Isinya, selain artikel-artikel yang bersifat keagamaan, juga ada tentang ilmu pengetahuan, pendidikan, moral, dan lain-lain. Pada edisi ini, misalnya, ada teks pidato Menteri Agama, pengajaran agama bagi anak-anak, seputar perjalanan haji, dan lain-lain.
Beberapa tahun kemudian, tepatnya tahun 1956, ada juga majalah yang bernama "Penuntun". Juga diterbitkan oleh Kementrian Agama, namun alamatnya sudah di Jakarta. Majalah tersebut bisa dilihat di blog ini.
Majalah yang tampak di blog adalah Edisi No. 1/Tahun I/Juni 1947. Harga: Rp. 3,-
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar