Selasa, 12 Oktober 2010

Majalah Lama: "Pers Indonesia" Tahun 1967




Penerbit: PWI Pusat/SPS Pusat. Alamat Redaksi: Djalan Taman Tanah Abang III/23, Djakarta. Direksi: Zulharman S. Pemimpin Redaksi / Penanggung Djawab: Drs. Jakob Utama. Redaksi: J.S. Hadis.

Motto: Organ Resmi PWI Pusat dan SPS Pusat. Berisi karangan asli maupun terjemahan mengenai masalah-masalah media massa, yang meliputi pers, film, radio, televisi, dan segala sesuatu yang masih dalam wilayah media massa. Dalam edisi ini, misalnya, ada tulisan Harijadi S. Hartowardojo yang berjudul Mass Society & Media Komunikasi Massa. Lalu Alex Leo menulis dengan judul Televisi Merebut Dunia. Kemudian tulisan H. Usmar Ismail yang bertajuk Pembatasan-pembatasan Pembuatan Film di Indonesia. Dimuat juga tulisan Mochtar Lubis yang berjudul Hak-hak Asasi Manusia dalam Kemerdekaan Pers. Dan lain-lain.

Majalah yang tampak di blog adalah edisi No. 2/Tahun I/September 1967. Harga: Rp. 15,-. Cover Depan: Diana Gita.

Tidak ada komentar: